11 Tips Dalam Melakukan Broadcast Messaging BBM (BLACKBERRY)


1. Sebelum melakukan broadcast, pikirkan terlebih dahulu isi dr message tsb, kepada siapa akan anda kirim, dan apa efeknya bagi org yg anda kirim. Kita dianugerahi Tuhan sebuah otak yang luar biasa utk dapat berpikir dan menganalisis. Gunakanlah anugerah Tuhan yg luar biasa tsb dgn baik!

2. Jika akan mengirim pesan penting seperti: "hei teman2.. jgn lupa hari sabtu ini ngumpul di Cafe Mawar jam 8 bla bla" , maka kirimlah message tsb hanya ke org2 yg membutuhkan info tsb.

3. Jika akan mengirim berita, pastikan terlebih dahulu kebenaran berita tsb. Apakah itu dikategorikan sebagai NEWS atau HOAX. Kalau memang sudah teruji kebenaran berita tsb, silakan saja jika ingin mem broadcast pesan tsb. Namun akan lebih baik lagi jika anda mencantumkan sumbernya berupa direct link ke sumber berita tsb.

4. Jika belum tahu pasti akan kebenaran berita tsb, jgn gampang termakan isi pesan dan segera mem broadcast pesan tsb.

5. Hati-hati dengan berita HOAX yg mencantumkan sumber! Biasanya sumbernya itu palsu atau bukan berupa direct link. Kalaupun ada yg berupa direct link, biasanya ketika di klik, maka link tsb invalid atau masuk ke website yg tidak ada hub dgn berita.

6. Jika ingin mengirim jokes2, maka tentukan dulu siapa saja org2 yg akan anda kirim. Hati-hati! Tidak semua org akan senang atau terhibur dgn jokes2 yg anda kirim! Terutama jika jokes2 tsb berbau mesum atau porno, krn tidak semua org nyaman dgn jokes2 tsb. Salah2 org tsb malah jd ilfil dgn anda.

7. Jika ingin mengirim tips2, pastikan tips tsb adalah benar dan jangan sampai malah merugikan org lain!

8. Jangan gampang termakan oleh chain messages atau pesan berantai! Kalau isi pesan berantai itu adalah sesuatu yg penting, sah2 saja utk disebarkan.

9. Jangan mengirim junk messages! Annoying bro! Contoh: aduh laper nih / duh bosan.. ada yg bisa diajak jalan? / saya homo (biasanya temen ngerjain BB temennya)

10. Jika ingin mengirim cerita2 yg bermakna atau menyentuh atau membangun, sah2 saja namun jangan lupa poin no.11

11. Jangan terlalu sering melakukan broadcast messages! Sadar atau tidak sadar, kebiasaan melakukan broadcast messages justru akan membuat org2 di contacts bbm anda merasa terganggu! Jadi jgn heran apalagi tersinggung kalau ada salah satu org di contacts bbm yg menegur anda apalagi sampai menghapus anda dr contact list bbm nya. Ada banyak hal lain yg lebih bagus dijadikan hobi dibandingkan broadcast messaging.

Contoh Broadcast Message HOAX, CHAIN MESSAGES yg sudah beredar, beserta penjelasannya

1. Broadcast message yg intinya bahwa RIM memberitahu bahwa server mereka sudah over quota atau penuh, atau bahkan versi lain menyebutkan servernya di canada akan ditutup!
Dan mereka ingin mengetahui para pengguna aktif BBM sehingga para pengguna BB wajib membroadcast pesan tsb. Jika tidak, maka para pengguna yg tidak membroadcast akan mengalami BBM diblokir. Versi yg lain menyebutkan BBM tetap dapat digunakan namun data2 contacts BBM dll akan hilang.
Penjelasan:
RIM adalah sebuah perusahaan internasional yg memiliki reputasi tinggi. Coba kita buka sedikit otak bisnis kita. Kita posisikan diri kita sebagai pihak RIM. Kalau server sudah penuh atau over quota, langkah apa yg akan kita ambil? menghimbau agar para pengguna BB di seluruh dunia utk broadcast messages? yg ada jebol itu server!!
trus klo mereka gak broadcast, maka kita akan blokir BB mereka. Hellooww?? mau bangkrut nih? membunuh pelanggan sama artinya dengan memutuskan utk bangkrut!! Seharusnya kalau server sudah penuh, maka RIM akan menambah server baru. Tidak mungkin RIM memutuskan utk membunuh pelanggannya krn biaya penambahan server baru tidak ada artinya jika dibandingkan dgn penghasilan dan keuntungan yg akan didapat.
Lagipula utk mengetahui para pengguna aktif BB, nggak perlu pake broadcast message kok! RIM jg adalah perusahaan besar. Kalau mereka akan memberikan info atau pesan atau berita penting, maka mereka akan mengumumkannya lewat website resmi, media massa, media cetak, media elektronik, atau melalui SMS dr operator rekanan RIM di masing2 negara.

2. Kualitas BlackBerry. Cek IMEI utk menentukan kualitas BlackBerry anda! Ada yg buatan Finlandia, dll.  Versi lain jg ada menyebutkan bahwa Canada kualitas no.1, Mexico no.2, Hungary no.3
Penjelasan:
BlackBerry hanya diproduksi secara RESMI di 3 negara. Canada, Mexico, dan Hungary. Di luar 3 negara tsb, maka perlu dipertanyakan kualitas BB tsb. Selain itu tidak ada istilah Canada the best quality. Mexico middle quality. Hungary low quality. Itu HOAX! Sudah banyak bukti bahwa Canada tidak selalu yg paling bagus. Mexico pun belum tentu lebih bagus dr Hungary. Saya sendiri sudah mengalami dan membuktikannya sendiri. Jadi intinya mau buatan Canada atau Mexico atau Hungary, semua sama aja! Yg paling penting dalam membeli BB bukanlah made in nya, melainkan distributornya, garansinya, dan sellernya! Sedangkan utk aksesoris BB, banyak yg made in china dan japan.

3. Chain messages / pesan berantai
Ada banyak contoh chain messages. Saya akan coba kasi contoh beberapa yg sering saja.

- Chain messages horror yg mana klo kita nggak nyebarin, maka kita akan terkena musibah atau bencana, didatengin setan, atau yg paling parah mengalami kematian.
Penjelasan:
Apakah anda adalah org yg beriman dan mempunyai Tuhan?
Jika ya, maka seharusnya anda tahu bahwa hidup dan mati itu hanya ada di tangan Tuhan. Demikian pula dengan musibah dan bencana. Tidak mungkin Tuhan akan membuat anda mati atau memberikan anda bencana jika anda tidak menyebarkan pesan tsb. Semua agama pasti percaya bahwa Tuhan nya baik bukan?
Lalu bagaimana dgn didatengin setan? Apakah setan akan mendatangi anda kalau anda tidak menyebarkan pesan tsb? Tentu saja tidak! Itu hanya kerjaan org2 iseng yg ingin membodohi dan menakut-nakuti anda. Jika anda termakan pesan tsb, maka anda telah sukses dibodohi dan membuat org iseng tsb senang krn berhasil membodohi anda. Masih mau dibodohi?
Lagipula sebagai org yg beriman dan mempunyai Tuhan, seharusnya anda yakin bahwa Tuhan anda akan melindungi anda kapanpun dan dimanapun anda berada.

- Chain message cinta kasih. Intinya kita disuruh menyebarkan pesan berantai tsb utk membuktikan kalau kita cinta Tuhan / cinta papa / cinta mama, dll
Penjelasan:
Jika anda menyebarkan pesan tsb utk membuktikan bahwa anda cinta Tuhan, namun anda jarang berdoa, jarang beribadah, jarang ke tempat ibadah, jarang baca kitab suci, masih gemar berbuat dosa, tidak penuh dgn kasih sayang, lalu apalah arti anda menyebarkan pesan tsb?
Anda mencintai Tuhan bukan dibuktikan dgn menyebarkan pesan berantai tsb, melainkan dibuktikan dgn kehidupan anda yg sebenarnya.
Demikian pula dgn cinta orang tua, dll. Buat apa menyebarkan pesan tsb kalau kita masih sering ngebantah orang tua, ngelawan orang tua, jarang meluangkan waktu bersama orang tua, membohongi orang tua, dll. Buktikan bahwa anda cinta orang tua dengan perbuatan! Bukan dengan chain messaging!

- Chain message yang menyebutkan jika diforward, maka kita akan mendapatkan keuntungan tertentu.
Misalnya: forward message ini, maka contact list kamu yg online akan menyala. Contoh lain: forward message ini, maka pulsamu akan bertambah Rp. xxx. Contoh lain: forward message ini, maka BBmu akan jadi lebih lancar dan nggak lemot. Contoh lain: forward message ini, maka koneksi BBmu akan jadi kenceng ngebut super. Dan masih banyak lagi contoh2 yang lain.
Penjelasan:
Broadcast message adalah sebuah text. Sebuah text tidak akan bisa menghasilkan action/tindakan jika tanpa melalui sistem atau aplikasi atau software yang membuat text itu mengirimkan perintah untuk menghasilkan sebuah action/tindakan. Istilah gampangnya, forward2 seperti itu hanyalah sebuah HOAX.

Ada banyak sih sebenernya contoh2 yang lain. Nggak mungkin dijabarin satu2. Kalau ada yg mau nambahin silakan bgt loh!

Tapi intinya, bijaklah dalam menggunakan teknologi. Kita adalah makhluk ciptaan Tuhan yg paling mulia dan mempunyai akal budi serta pikiran. Gunakanlah dengan sebaik-baiknya!

Sumber

1 komentar: